Bimmer.ID — BMW tak lama lagi bakal segera meluncurkan teknologi setir otomatis Level 3 yang memungkinkan sopir untuk melepaskan tangannya dari kemudi untuk sementara waktu.
Teknologi bernama BMW Personal Pilot L3 ini akan diimplementasikan pada BMW Seri 7 terbaru dalam waktu dekat.
Sistem pada BMW Personal Pilot L3 diperuntukkan dalam keadaan di mana sopir harus melakukan hal lain yang membutuhkan perhatian ekstra saat berkendara.
Alat ini juga mampu mengontrol kecepatan oendaraan, menjaga jarak dengan kendaraan di depan dan sekitarnya, serta tetap berjalan di lajurnya.
BMW Personal Pilot L3 merupakan opsi yang dapat dipesan untuk BMW Seri 7 (tidak termasuk i7 eDrive50 dan i7 M70 xDrive) mulai Desember tahun ini dan bakal diproduksi pada Maret 2024.
Namun begitu, meski sistem tersebut aktif, pengemudi tetap harus siaga dan siap mengambil alih kemudi dalam hitungan detik sesuai kebutuhan sistem.
Pemerintah Jerman telah menyetujui teknologi Level 3 ini pada Desember 2021 lalu. Kebijakan itu membuat Mercedes-Benz menyediakan teknologi sistem pengendalian semi otonom Drive Pilot bagi para pelanggannya pada Mei 2022.
Sama seperti Mercedes-Benz, BMW juga menciptakan software teknologi setir otomatis ini khusus untuk digunakan di jalan raya dengan kecepatan hingga 60 Km per jam.
Pembeli di Jerman nantinya bisa mendapatkan paket opsional ini dengan tambahan โฌ6.000 atau sekitar Rp100 juta.
BMW awalnya menciptakan teknologi setir otomatis ini untuk BMW Seri 5. Di mana sang sopir dapat duduk dengan posisi rileks saat menempuh perjalanan jauh di kecepatan hingga 130 Km per jam. (Aldion/BMW Group)